macam macam buah diet

Macam - Macam Buah Untuk Diet
Setiap orang tentu ingin tampil sehat dan bugar bukan? Seiring kemajuan zaman, muncul berbagai pilihan cara untuk mewujudkannya. Meski demikian, Anda tetap harus selektif. Jangan sampai cara yang Anda pilih membawa efek samping yang justru merugikan tubuh Anda.

Salah satu program diet yang aman untuk tubuh yaitu memperbesar asupan buah-buahan dan sayuran segar. Keduanya, kaya akan serat serta nutrisi yang sangat bermanfaat bagi tubuh kita. Berikut buah-buahan pilihan yang kaya akan nutrisi:

Apel

Apel mengandung karbohidrat serta vitamin C. Apel juga mengandung bahan antikanker dan antiradang.

Jeruk

Jeruk berfungsi sebagai antioksidan. Jeruk juga sumber pectin yang berfungsi menurunkan tekanan darah dan termasuk buah rendah serat namun sumber vitamin C dan folate.

Stroberi

Selain mengandung vitamin C, Stroberi mengandung ellagic acid sebagai antioksidan, serta dapat menghalangi pertumbuhan tumor dalam paru-paru, osephagus, payudara, cervix dan lidah. Stroberi diyakini memiliki antibakteri .

Mangga

Mangga mengandung carotenoid yang yang dapat melindungi dari beberapa jenis kanker seperti kanker usus dan kanker tulang tengkuk. Mangga termasuk buah yang kaya carotenoid, serat, dan vitamin C.

Pisang

Pisang merupakan sumber vitamin B6 yang dibutuhkan untuk memproduksi serotonin dalam otak. Serotonin berfungsi mengurangi rasa sakit, menekan nafsu makan, dan membuat relaks. Pisang mengandung banyak karbohidrat dan potasium.

Melon

Melon mengandung vitamin C. Kandungan gula yang tinggi dan lycopene berfungsi sebagai antikanker. Melon merah dan oranye mengandung carotenoid yang dapat melindungi sel tubuh terhadap kerusakan free radical dan dapat juga diubah menjadi vitamin A dalam tubuh.

Nanas

Nanas berguna membantu pencernaan, menguraikan pembekuan darah, mencegah sinusitis, dan infeksi saluran kencing. Nanas merupakan sumber vitamin C dan serat serta mengandung kadar gula yang tinggi.

Kiwi

Kiwi mengandung pigmen yang disebut chlorophyll yang memberikan buah tersebut warna hijau. Kiwi dapat diubah menjadi sebuah senyawa yang memiliki kemampuan mengikat kanker. Satu buah kiwi sudah cukup untuk memenuhi persyaratan konsumsi vitamin C orang dewasa.

Plum

Plum merupakan buah yang kaya serat dan potasium.Plum mengandung phytochemical yang disebut ferulic acid, yang memiliki senyawa antikanker.

Anggur

Kulit anggur mengandung phytochemical yang disebut resveratrol, terbukti dapat meningkatkan kesehatan jantung, antikanker, antibakteri, dan mengandung antioksidan. Anggur memiliki kandungan serat dan vitamin C yang rendah